
Kematian mendadak Whitney Houston membawa anganku kembali saat lagu-lagunya berjaya. "Saving All my love you" dan "How will I know" juga "Greatest Love of All" albumnya yang dirilis tahun '85. Kasetnya dibolak-balik side A-side B, didengerin sambil berasa romantis, kangen ama pujaan hati yang aku tinggalkan di kota lain. Lagu-lagu itu juga yang ikut meramaikan saat kita camping atau jalan-jalan ke luar kota bersama temen-temen SMA.
Memasuki masa kuliah —"I Wanna Dance with Somebody","So Emotional" "I'm Your Baby Tonight" menemaniku. Aku ingat, karna jadwal kuliah siang, hanya aku sendiri dirumah, kaset "I'm Every Woman" di puter kenceng2 dan aku dance serasa jadi Super Star!. Lagu riang ini tak jarang jadi opening, saat aku siaran di Radio Memora, bikin semangat dan menebarkan keceriaan buat pendengar. Kadang kalo pulang kuliah,kita suka milih-milih mikrolet yang puter lagunya Whitney pasti langsung naik, dibandingkan Dian Pisesha yang mendayu-dayu, ogah deh!. Hey, loud-speaker di mikrolet-Manado bisa di denger dari jarak 50 meter lagi!!
Kemudian lagu-lagu syahdunya kaya "Where Do Broken Hearts Go" "Didn't We Almost Have It All", lagu "One Moment in Time", juga menemani saat aku siaran radio malam hari, juga buat orang yang pengen relax. Lengkingan suaranya tetap indah buat Whitney, mau nyanyi sendu atau rancak!

Lalu, lagu-lagu seperti "Run to You", "All at once", "Miracle" menemani hari-hari aku meniti karir, yang kadang cuma aku dengar di radio saat perjalanan berangkat dan pulang kerja, menjelang tidur atau jalan-jalan di Mall. Sering juga jadi pilihan pas karaokean bareng atau gak song request kalo kita rame-rame ke Cafe dan band-nya asik!
Memang dengan makin bertambahnya waktu ke sini, banyak banget incredible singers yang aku suka, dan lagi pertengahan 2000 hingga sekarang gak ada lagu baru lagi yang dikibarkan mbak Wit ini. Jaman dulu dengerin lagu lewat kaset, dan sekarang liat video-nya lewat youtube, seru banget. Jadi inget gaya eighties, make up mata warna-warni, stretch jeans ketat, rambut kribo, jaket jeans pendek!
Di usianya yang ke-48, sang Diva berpulang pas deket Valentine's Day, lagu-lagu cintanya bergema di iPod-ku hampir 12 jam. Dengerinnya bercampur rasa; duka, trenyuh, senyum geli dan senyum-sebal!. Gimana enggak setiap kali aku ikut nyanyi, suamiku bilang: "ssshhhh, let's her singing!" Haha, sial!
On this Valentine's day, aku tulis dikartu buat suamiku, yang diambil dari lirik lagu lama-nya Whitney: "You Give Good Love", yang gak punya kenangan masa lalu, karena aku ingin mengingat hari ini dimasa nanti.
I found out what I've been missing
Always on the run
I've been looking for someone
Now you're here like you've been before
And you know just what I need
It took some time for me to see
That you give good love to me baby
So good take this heart of mine into your hands
You give good love to me baby
Never too much
Baby you give good love
Never stopping I was always searching
For that perfect love
The kind that girls like me dream of
Now you're here like you've been before
And you know just what I need
It took some time for me to see
That you give good love to me baby
So good take this heart of mine into your hands
You give good love to me baby
Never too much
Baby you give good love
Now I've stopped looking around
Each night what this life's all about
Our love is here to stay
Baby you give good love
No comments:
Post a Comment